Pada jurnal kali ini saya ingin menuliskan tentang pameran yang kami ikuti kemarin. Diselenggarakan oleh Kementrian Koperasi dan UKM dalam rangka rakernas Asosiasi Jasa Boga Indonesia (APJI) ke-3. Tempatnya di Puri Agung Sahid Hotel – Jakarta, berlangsung tanggal 10-11 Desember lalu.
Pameran ini diisi oleh berbagai produk ukm sektor makanan dan handycraft, selain tentu saja dimeriahkan beberapa perusahaan catering anggota APJI. Suasana yang meriah membuat ruang puri agung hotel Sahid hari itu seperti sedang kenduri besar.
Acara juga disemarakan oleh parade tumpeng non beras, workshop dan temu bisnis.
Setelah melewati beberapa acara seremonial dan kunjungan panitia ke stand2 pameran akhirnya workshop di buka. Ini yang paling penting. Workshop semacam ini menambah wawasan para UKM yang memungkinkan produk maupun pebisnisnya melakukan transformasi.
- Topik Sesi 1 : Meningkatkan fungsi strategis UKM Pangan melalui Peningkatan Keamanan pangan. Dibawakan oleh Dir.Surveyland dan Penilaian Keamanan Pangan, BPOM.
- Topik Sesi 2 : Kebijakan Bahan Baku Dalam Memenuhi Kebutuhan & Standar Industri Pangan, oleh Dir.Pengolahan, Ditjen P2HP. Departemen Pertanian.
- Topik Sesi 3 : Pemberdayaan Usaha Kecil dan Mikro di Bidang Pangan Secara Terpadu, oleh Ir. Sri Ernawati, MEc, Deputi Bidang Pemasaran dan Jaringan Usaha Kementrian UKM.
Setelah istirahat dan jam makan siang workshop kembali di lanjutkan dengan topik-topik:
Kebijakan Pembiayaan Bagi UKM Pangan, Oleh Deputi Bidang Pembiayaan.
Pengalaman Usaha Kecil dalam mendapatkan Perizinan Industri Pangan, oleh Ketua APJI
Kiat Sukses Jasa Boga Masuk Hotel, Lukman, Ketua Koperji Sulsel.
Pada hari kedua masih pameran dan tambahan beberapa acara seperti presentasi alternative permodalan bagi UKM, temu bisnis dan penandatanganan kesepakatan kerjasama antara Koperji dengan Fokus Pangan Indonesia.
— Evi
http://gula-aren.blogspot.com