Eksekusi mimpi kamu sekarang juga! Anda sudah punya mimpi? Apa aja mimpinya? Bekerja dari mana saja sebagai content creator? Keliling dunia sebagai traveler blogger? Punya sumber pendapatan pasif sehingga kami tak harus kerja pergi pagi pulang sore?
Selamat! Saya juga punya. Karena untuk saya bermimpi merupakan cara terbaik untuk lebih bersemangat dalam menjalani hari-hari. Misalnya mimpi jalan-jalan ke Asia Tengah. Ke negara-negara bekas jajahan Uni Soviet. Atau bahkan ke Korea Utara. Yang terakhir ini negara yang tak bisa sembarangan bisa dimasuki. Dari membaca banyak cerita perjalanan negara ini sangat eksotis didatangi sebagai wisatawan.
Mimpi Boleh Tapi Tentu saja itu Tak Cukup
Bermimpi saja tidak cukup. Karena bermimpi adalah satu hal, untuk mewujudkannya adalah hal lain. Butuh rencana cerdas, strategi, dan energi besar untuk membuatnya terwujud.
Saya tidak akan pernah sampai ke Asia Tengah jika cuma berkutat dalam angan. Atau hanya menuliskan di blog kesayangan ini.
Barusan saya membaca tips dari Valery Young, penulis newsletter Changing Course mengenai cara terbaik bangun dari mimpi. Ini yang harus dilakukan agar mimpi berubah jadi realita.
Apa yang harus dilakukan untuk Eksekusi Mimpi Kamu Sekarang juga?
Siapkan mental. Bulatkan tekat. Eksekusi mimpi kamu sekarang juga!
- Get the point of life : Hidup ini hanya singkat, jika tidak sekarang lalu kapan? Jadi bertekatlah melakukannya sekarang juga. Just doit!
- Get Passionate : Paling mudah coba perhatikan Google dan Microsof. Kesuksesan mereka tidak akan seperti sekarang bila Bill Gates dan Larry atau Sergey cuma berenang-renang di tepi pantai. Perusahaan itu sukses karena dibangun di atas semangat entrepeneurship yang menggebu-gebu. jatuh bangun dalam percobaan. Saya tidak akan sampai ke Asia Tengah atau jadi content creator jika tak mulai merintis jalan ke sana.
Baca juga:
- Mimpi Gula Aren
- Be the Best I can be
- Oei Tiong Ham : Konglomerat Pertama Asia Tenggara
- Dreamcatcher Si Penangkap Mimpi
- Get grip on it : ‘It” di sini adalah sesuatu yang manakutkan kita. Pencuri yang bersemenyam di kepala. Keraguan. Misalnya dengan cara apa saya bisa sampai di Korea Utara? Kayaknya gak mungkin deh! Nah itu adalah racun. jadi pandai-pandailah mengidentifikasikan dari teritori mana datangnya ‘It” ini.
- Get real : Ketahuilah, bila menjadi entrepreneur memang mudah, lowongan CPNS tidak akan diburu oleh ribuan anak-anak muda Indonesia. Bila traveling ke sana- ke mari itu semudah menuliskannya, sudah banyak wisatawan seperti saya yang sampai di Korut.
- Get informed : Ketemu dan berbicara dengan banyak orang, berkomunitas dan membaca apapun yang lewat tapi relevan. Cara ini akan menambah kosa kata dan meregang imajinasi. Eksekusi mimpi kamu sekarang juga!
- Get ready : Buat target, buat rencana bagaimana agar sampai disana. Misalnya, saya bisa mulai membuat anggaran dari sekarang. Selain tiket, teman perjalanan, dan apa saja yang akan saya kunjungi di Uzbekistan (salah satu negara di Asia Tengah)
Baca juga: Buku dan Mimpi Utopia Saya
- Get support : Jika sudah punya network tanya apa yang perlu ditanya pada mereka. Jika belum, yeee..bikin dong…Jalin sebanyak mungkin networks. Jangan cupu. Hayo gaul!
- Get going: Kata orang, kota Roma tidak dibangun dalam semalam. Jadi kerjakan secara bertahap dari rencana yang sudah dibuat. Kerjakan setiap hari, minimal satu dari list yang terdapat dalam rencana. Insyaalah lama-lama mimpi akan jadi kenyataan.
Nah membaca hal-hal yang perlu dilakukan dalam eksekusi mimpi kamu sekarang ini jadi tambah semangat kan?
Selamat mengujudkan mimpi.
Salam,
— Evi Indrawanto
DIVA’S Palm Sugar
Organic Sugar for All Purpose Sweeteners