Gula semut aren itu khas. Tidak seperti gula merah cetak yang bentuknya gelondongan seperti pipa paralon di potong pendek. Berbeda juga dariĀ gula batok yang tercetak mirip tempurung kelapa. Gula semut berbentuk serbuk, berupa butiran halus menyerupai gula pasir. – Cara Membuat –
Gula semut yang terbuat dari nira enau ini dikenal juga sebagai Arenga Palm Sugar. Pohon asal membuat gula ini adalah enau, bernama latin Arenga Pinnata. Tapi umumnya dipasar dikenal sebagai palm sugar saja. Untuk membedakan antara arenga palm sugar dan coconut palm sugar orang harus membuat refrensi pada bahan pembuatnya.
Dari nira pohon aren menghasilkan arenga palm sugar. Dari nira kelapa menghasilkan coconut palm sugar.
Karakteristik gula semut yang membuatnya berbeda dari gula pasir adalah :
- Ā Aromanya enak seperti kue. Kalau pabrik kami sedang mengeringkan gula semut, arena sekeliling berubah seperti pabrik bakery. Pokoknya enak banget pada penciuman.
- Tektur gula semutĀ lembut, tidak kasar seperti gula pasir. Maka kalau dicampurkan pada bahan makanan atau digunakan sebagai pemanis minuman, gula semut mudah sekali larut.
- Gula pasir biasa tidak mengandung nutrisi, hanya rasa manis. Gula semut enau mengandung nutrisi. Dari analisa laboratoriun yang kami lakukan, dalamĀ gula semut aren terdapat protein. Selain mineral ada pula kandungan glukosa, suckrosa, vitamin C, riboflavin, thiamine, fosfor dan kalsium.
Baca jugaĀ Ā Arenga Palm Sugar Kemasan 10 Kg
- Warna coklatnyaĀ mengandung serat makanan yang bermanfaatĀ bagi Ā kesehatan pencernaan.
- Dapat disimpan dalam waktu lama. Asal kering dan tersimpan rapat arenga palm sugar bisa bertahan lebih dari empat tahun. Mereka tak akan mengalami perubahan baik aroma, rasa maupun warna. Dan pastikan juga suhu ruangan penyimpan sekitarĀ + 20ĀŗC dengan RH 50 – 60%
Cara Membuat Gula Semut Aren
Hampir seluruh produk gula semut saat ini masih dikerjakan secara tradisional. Karena kebanyakan industrinya adalah pelaku usaha kecil dan menengah. Berikut adalah video cara membuat gula semut aren secara tradisional
Demikian sedikit karakteristik gula semut enau. Menjawab pertanyaan yang mampir ke travel blog ini dari Google. Semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan. Karena tulisan saya di blog gula aren dan gula semut banyak dicuriĀ (ngopas tanpa ijin ). Semoga artikel ini bisa digunakan sebagai bahan pengetahuan. Tidak di copas apa lagi diaku sebagai miliknya sendiri š
Baca jugaĀ Gula Aren Laris Manis
Kalau membutuhkan gula semut organik alias gula semut asli yang mempunya sertifikat organik, silahkan kontak Arenga Indonesia
Arenga Indonesia Up. Indrawanto Hp. 0819 3241 8190
Terima kasih
@eviindrawanto