Turkish Airlines Penerbangan Berkelas – merupakan salah satu maskapai penerbangan yang penuh prestasi dan ternama di dunia, serta favorit wisatawan ke Eropa ataupun Amerika via Istanbul. Pada tahun 2016, Turkish Airlines telah berhasil meraih penghargaan sebagai maskapai dengan in flight catering yang terbaik. Pada 2016 juga kelas Ekonomi Turkish Airlines berhasil menduduki peringkat yang ke tujuh dalam kategori World’s Best Economy Class dari Skytrax. Europe’s Best Airline di tahun 2015 versi Skytrax Passenger Choice Awards juga telah berhasil diraihnya.
Turkish Airlines juga telah terpilih sebagai Sothern’s Europe Best Airlines di peringkat Skytrax World Awards 2009 sebagai Best Airlines. Maskapai tersebut menyediakan penerbangan hingga ke 290 destinasi di 119 negara yang ada di
kawasan Eropa, dan Asia, serta Afrika juga Amerika, dalam pilihan kelas ekonomi serta kelas bisnis.
Baca juga:Â Wisata Kanal Amsterdam Melewati Rumah Anne Frank
Kelas Ekonomi Turkish Airlines
Ini yang terbaik dari Turkish Airlines penerbagan berkelas ini. Terbang dengan kelas ekonomi di Turkish airlines itu serasa berada di kelas bintang lima. Nyaman, leg room-nya cukup lega, toiletnya juga bersih dan tersedia cologne dan body lotion dengan aroma green tea serta ada hiasan bunga segarnya juga, yang menambah keindahan ruangan.
Makanannya bisa memilih dari menu list. Peralatan makannya juga bukan plastik, tapi sendok dan
garpu dari silverware. Tersedia juga sandwich rendang dengan daging yang banyak dan bisa diambil
kapan saja, berapa saja. Minumannya yang favorit adalah lemon mint, minuman ini yang paling cepat
habis, jadi harus pesan sejak awal.
Baca juga: Video Volendam Wisata Favorit Orang Indonesia di Belanda
Meski kelas ekonomi tapi para penumpang juga mendapat comfort kit yang lengkap, mulai dari ear phone, bantal, penutup mata, sikat gigi dan pasta gigi, lip balm, snack Turki Delight, sandal hingga selimut juga dapat. Full fasilitas hiburan, mulai dari touch screen di tiap kursi yang memutar aneka film hingga siaran TV live, juga ada WiFi tersedia.
Selalu disediakan handuk hangat juga bagi tiap penumpang begitu setelah beberapa saat take off. Kursi yang tersedia di Kelas Ekonomi Turkish Airlines lebarnya sekitar 31 inci hingga 32 inci dan ada sandaran yang bisa dibaringkan untuk rebahan hingga 6 inci serta terdapat jok yang dapat diatur maju hingga sepanjang 1,5 inci.
Dengan demikian maka penumpang dapat duduk dengan secara nyaman selama masa penerbangan yang berjarak dekat ataupun jarak jauh. Keistimewaan lainnya ialah dengan tersedia foot rest pada setiap kursinya.Tiap penumpang Kelas Ekonomi juga akan mendapat jatah bagasi yang gratis, sampai dengan maksimal berat 20 kilogram.
Makanan di Pesawat Kelas Ekonomi
Turkish Airlines sangat membanggakan tradisi kuliner khas Turkinya, yang memang terkenal lezatnya di seantero dunia. Oleh karenanya maka hidangan kuliner khas negara tersebut, akan dapat ditemui pada hampir keseluruhan penerbangannya, termasuk di Kelas Ekonomi.
Selain hidangan khas Turki, maka Turkish Airlines juga menyajikan menu masakan internasional pada penerbangan internasionalnya dan juga selalu ada sandwich atau roti lapis hangat dalam tiap penerbangan domestiknya.
Baca juga: Wisata Brussels Dalam Satu Hari
Para Penumpang yang terbang pada rute internasional juga dapat memesan makanan
khusus sesuai larangan medis, atau program diet atau sesuai larangan dan perintah agama.
Sangat istimewa sekali layanan hidangan makanan di atas udara dari Turkish airline ini. Tak heran jika
berbagai predikat gelar terkait service layanan hidangan kuliner di atas pesawat berhasil diraihnya.
Kelas Bisnis Turkish Airlines Pernerbangan Berkelas ke Eropa
Jika pelayanan pada kelas ekonominya saja sudah istimewa, maka Turkish Airlines juga selalu
memastikan kenyamanan bagi seluruh penumpang Kelas Bisnisnya, baik itu sejak masih di darat
maupun hingga saat sudah terbang di udara.
Penumpang Kelas Bisnis dapat menghindari antrian panjang dengan melakukan check in pada konter khusus. Lalu tiap kursi di Kelas Bisnis telah dilengkapi dengan penyangga kaki, sehingga bisa memungkinkan kursi pesawat di kelas bisnis
tersebut jadi tempat tidur dengan ukuran 75 inci pada saat direbahkan secara total. Kursi tersebut
juga telah dilengkapi dengan layar pribadi secara private bagi tiap penumpang. Jatah bagasi yang
disediakan bagi tiap penumpang kelas bisnis ialah hingga 30 kilogram dan dua buah bagasi kabin.
Makanan di Pesawat Kelas Bisnis
Kuliner hidangan inovatif serta berkualitas buatan para Flying Chefs disediakan bagi para penumpang
di kelas bisnis, juga dapat menikmati sajian kopi Turki. Berbagai Hidangan mewah di kelas bisnis
tersebut disajikan dengan peralatan makan dari porselen serta gelas eksklusif Miles & Smiles.
Armada Turki Airline Airbus A340-300
Foto : Wikipedia
Fasilitas penerbangan Turkish Airlines dengan pesawat Airbus A340-300 ialah sebagai berikut.
Layout Kursi Kelas Penerbangan
2-4-2 untuk kelas Ekonomi, lalu
2-2-2 untuk kelas Bisnis
Jarak antar kursi
33 inci untuk kelas Ekonomi, lalu
60 inci untuk kelas Bisnis
Tersedia juga hiburan di pesawat, namun
WiFi di atas pesawat tidak tersedia, sedangkan
Stopkontak atau Port USB ada tersedia.
Terbang dengan Turkish Airlines memang menyenangkan dan penuh kesan. Nikmati penerbangan
berkelas dari Turkish airlines, dan kemudahan pemesanan tiket Turkish Airlines melalui Traveloka.
Selamat menggunakan Turkish Airlines Penerbangan Berkelas ke Eropa.