Sering mendengar nama Bunga Begonia? Suka selfie? Atau senang foto-foto cantik untuk feeds sosial media? Kebun Begonia atau Taman Begonia di Lembang ini adalah salah satu wisata selfie terbaik di Bandung. Sekalipun kebunnya tidak begitu luas tapi fasilitas cukup lengkap.
Tidak kurang dari 50 jenis bunga, ada cafe, jual sovenir, dan tentu seabrek spot foto. Di sini juga terima untuk foto pre-weding lho tapi tentu saja dengan harga tiket masuk berbeda.
Kebun Bunga Begonia terletak di Jl. Maribaya No.120 A, Langensari, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391. Di kawasan Lembang yang hijau dengan udara sejuk.
Memutuskan Piknik ke Bandung
Sudah dua tahun di rumah saja, dan jalan-jalan insidentil beberapa kali ke Lampung, jenuh di ubun-bubun saya menemukan titik didihnya. Jadi saya merengek pada suami dan anak-anak agar dibawa piknik kemana saja. Gak usah jauh deh yang penting bisa foto-fotoan. Bisa update Instagram. Dan yang lebih penting lagi saya butuh suasana baru. Lalu si Bungsu datang dengan ide piknik ke Paris van Java. Tapi mau kemana, Bandung Selatan, Utara, atau Barat? Tercetus lah piknik ke Taman Begonia Bandung.
Memang banyak sih tempat menarik untuk selfie di Bandung. Cuma kalau ke Bandung Barat, seperti Pangalengan, lokasinya lumayan juga dari pusat kota. Butuh waktu sekitar 4 jam lagi. Sementara kami cuma punya waktu Sabtu dan Minggu. Dengan waktu sesingkat itu itu capek juga bolak-balik Pangalengan-Serpong.
Akhirnya pilihan jatuh ke tempat paling aman, Lembang. Tapi mau ke mana di Lembang?
Kembali terjadi dilema. Karena saya sudah ngotot harus piknik ke di akhir pekan itu, browsing internet, pilihan pertama jatuh ke Kebun Bunga Begonia Lembang. Apa lagi lihat foto-fotonya di Instagram lumayan bagus untuk piknik tipis-tipis.
Baca juga : Wisata Bandung Dalam Satu Hari
Wisata Selfie di Bandung
Kalau lah dulu Bandung dijuluki Kota Kembang, mestinya diwakili oleh Lembang. Walau hanya kota kecamatan, kawasan ini sudah jadi tempat tetirah sejak jaman Belanda. Gak heran kan di sana berdiri hotel-hotel kuno diantaranya ada yang berusia seratus tahun lebih. Udaranya sejuk. Panorama alam menghibur mata. Kontur tanah yang turun naik disertai jalan yang bekelok-kelok, piknik ke Lembang terasa sekali uniknya.
Baca juga : Wisata Alam di Bandung, Murah Tapi Bikin Lidah Berdecak
Untuk masa kini, Lembang adalah pusat pertanian sayur-mayur. Gak heran jika di sini berdiri Balai Penelitian Tanaman Sayuran. Nah yang pengen banget menghijaukan pemandangan, piknik memandangi kebun-kebun sayur penduduk dari tepi jalan bisa menurunkan kadar stress.
Begitu pun wisata bunga, Kebun Begonia Lembang bukan satu-stunya yang bisa sobat tuju. Beruntung lah kita hidup di era digital, di mana Google membantu banget sebagai petunjuk jalan dan tempat-tempat wisata. Search saja wisata kebun bunga, kita akan di arahkan ke banyak destinasi.
Cara Menuju Kebun Begonia Lembang
Kami datang dari Serpong. Menggunakan kendaraan pribadi. Berangkat sekitar pukul 7 dari rumah, tol Tangerang-Bandung relatif masih sepi. Karena semalaman hujan, cuaca cerah. Langit terlihat bersih dengan awan dan berlatar biru bening.
Memasuki kota Bandung, masih di Tol Cipularang, bukit dan gunung berdiri gagah dengan pucuk-pucuk bergerigi. Yah tak biasanya melihat kawasan perbukitan batu seperti ini. Pagi itu saya merasa berungtung sekali.
Baca juga : Colenak Gula Aren
Kami tidak langsung menuju Kebun Begonia Lembang. Melainkan mampir dulu ke Batagor Kingsley yang terletak di Jalan Veteran No.5. Cari sarapan. Mungkin selera saya yang berubah, batagor yang sudah terkenal bertahun-tahun ini, dan berkali-kali pula saya datangi, rasanya tidak seperti dulu.
Baca juga : Lobak Putih dan Soto Bandung, Mudah Cara Memasaknya
Dari Veteran ke Jalan Maribaya dimana destinasi pertama kami terletak ternyata tidak begitu jauh. Butuh waktu 46 menit melewati Dago Giri. Karena di beberapa titik laju mobil melambat karena lalu lintas padat.
Harga Tiket Masuk Wisata Selfie Bandung
Memasuki halaman Kebun Begonia, wisata selfie di Lembang Bandung, teman-teman akan dikutip Rp.25.000/per-orang. Menurut informasi sebelumnya tiket itu bisa ditukar dengan soft drink. Tapi saya tidak menemukan hal tersebut saat masuk. Tapi begitu melihat taman yang tertata baik, dengan bunga-bunga bermekaran, saya langsung terhibur.
Ohya harga tiket di atas hanya untuk yang membawa camera ponsel. Kalau DSLR atau Mirrorless ada tambahan sebesar Rp.50.000/kamera. Sementara untuk foto-foto pre-wedding ada paket seharga Rp.250.000
Baca juga : Kastuba Merah Tarian Warna yang Menggoda
Berlimpah Spot Foto Cakep
Nah yang senang selfie atau bergambar dengan gonta-ganti kostum tempat ini adalah surga. Pengelola tampaknya sudah merencanakan dengan matang bagaimana dekorasi taman akan tampak bagus di kamera. Mulai sejak dari pintu masuk, menelusuri kebun, petak-petak dibuat harmonis secara visual.
Baca juga Dua Spot Hunting Foto Eksotis di Cirebon
Bunga-bunga juga dipilih dari jenis dengan mahkota warna-warni. Bunga begonia atau balinea sudah pasti mendominasi. Yang lainnya adalah bunga Cosmos, bunga Celosia, bunga Vinca, bunga Gloxinia, bunga Helianthus., bunga Gomphrena, bunga Marigold, dan masih banyak lagi.
Tak hanya tumbuhan, Kebun Begonia Lembang juga menyediakan bangku taman, aneka patung, miniatur kuda dan kereta, karangan bunga untuk objek selfie.
Fasilitas, Belanja Tanaman dan Sovenir
Puas membuat gambar, foto-foto selfie, terus haus dan tiba saatnya untuk ibadah? jangan kuatir, melipir saja ke cafe. Minum dan malan dulu sebelum shalat. Biar lebih khusuk dan tidak membuat kamu ingat makanan saat menghadap-Nya.
Begitu pun yang pengen bawa tanaman pulang sebagai oleh-oleh, tersedia kok di Taman Begonia Bandung ini. Bahkan bisa juga belanja buah lho selain aneka sovenir. Pokoknya piknik selfie di Kebun Begonia Lembang ini lengkap lah!
Salam,